Powered By Blogger

Minggu, 30 Januari 2011

Peluang Persik ke LPI Masih 50:50

TEMPO Interaktif, Kediri - Ketua Umum Persik Kediri Samsul Ashar sangat berharap tim verifikasi Liga Premium Indonesia (LPI) bisa mengakomodasi timnya. Peluang Persik saat ini masih fifty - fifty.

Samsul mengatakan, Persik tengah berjuang keras agar bisa lolos mengikuti kompetisi LPI. Harapan itu disampaikan kepada tim verifikator LPI yang saat ini tengah melakukan verifikasi lapangan di Stadion Brawijaya. “Mulai kemarin tim LPI telah meninjau lapangan,” kata Samsul, Jumat (28/1).

Samsul yang juga Wali Kota Kediri mengaku khawatir dengan peluang Persik untuk bisa bergabung di LPI. Alasannya, saat ini banyak tim-tim lain yang bermunculan untuk bergabung ke liga yang diprakarsai pengusaha Arifin Panigoro tersebut. “Peluang Persik masih fifty – fifty,” katanya.

Saat ini seluruh pengurus dan manajemen Persik tengah mempersiapkan diri untuk liga tersebut. Bahkan beberapa pengurus, termasuk manajer, telah berkomunikasi dengan pengurus LPI. Malam nanti Samsul Ashar akan menggelar rapat pengurus dan manajemen untuk mendengar perkembangan usaha mereka.

Samsul juga meminta manajemen untuk memberikan penjelasan kepada para pemain asing Persik. Sebab hingga saat ini mereka masih kebingungan dengan keputusan yang akan diambil pengurus. “Mereka mempertanyakan kelangsungan LPI ke depan,” kata Samsul.

PSSI sendiri tidak akan ditinggalkan Persik begitu saja. Untuk tim U-18 dan U-21 masih akan diikutsertakan pada organisasi tersebut dengan subsidi APBD. Hal ini untuk menjaga kelangsungan regenerasi sepak bola yang telah dirintis puluhan tahun silam.

Menariknya, Samsul juga berencana untuk menggabungkan Persik dengan Persedikab Kabupaten Kediri. Wacana tersebut sudah disampaikan kepada kubu Persedikab beberapa waktu lalu dan mendapat respon positif. “Namanya bisa saja Kediri United,” katanya.

Tidak ada komentar: